SEPANJANG TAHUN PELAJARAN 2023-2024

Tahun Pelajaran Baru 2023-2024 telah di mulai sejak tanggal 10 Juli 2023 yang lalu dan dilaksanakan secara serempak di seluruh Perkumpulan Strada. Perkumpulan Strada merupakan kumpulan pendidikan sekolah Katolik yang tentu saja bercirikan ajaran Katolik. Maka untuk mengawali tahun pelajaran 2023-2024 Kompleks Strada Kranji mengadakan misa awal tahun pelajaran pada hari Selasa, 15 Agustus 2023 yang bertepatan dengan peringatan hari raya Maria Diangkat Ke Surga. Bertempat di gereja St.Mikhael Kranji, dan diikuti oleh para guru dan murid-murid dari unit TK, SD, SMP, dan SMA Strada Bhakti Wiyata. Misa dimulai pada pk. 09.00-10.30 WIB dipimpin seorang pastor tamu bernama Romo Nicho. Petugas koor dari murid-murid SMA Strada Bhakti Wiyata, prodiakon,  Lektor, misdinar dan persembahan dari SD Strada BW 1 dan SD Strada BW 2.

Misa Awal Tahun Ajaran

Pelaksanaan misa awal tahun pelajaran ini bertujuan antara lain:

  1. Memohon berkat penyertaan Allah sepanjang proses kegiatan belajar mengajar selama setahun ke depan agar berjalan lancar
  2. Mengenalkan peran dan jasa bunda Maria sehingga diangkat ke surga oleh Allah
  3. Memupuk sikap relijius kepada anak-anak dari sejak dini
  4. Mengenalkan peribadatan umat Katolik di gereja

Misa awal tahun pelajaran dilaksanakan secara sederhana dan berlangsung dengan tertib. Anak-anak dapat mengikuti rangkaian acara liturgi sepanjang misa dengan baik. Ada beberapa orang tua yang dimintai tolong sekolah untuk mendampingi putra-putrinya demi ketertiban dan kelancaran kegiatan ini. Puji Tuhan berkat kerjasama semua pihak, pelaksanaan misa awal tahun pelajaran 2023-2024 berjalan sesuai rencana dan anak-anak TK mendapat berkat khusus dari pastur yang memimpin misa saat itu. Selesai berkat anak-anak berbaris meninggalkan gereja dan siap dijemput orang tua masing-masing.

Sebarkan artikel ini