Pada bulan April umat Katolik di seluruh dunia memasuki masa Pra Paskah, selama masa pra paskah, umat katolik melakukan aksi pantang dan puasa dan diisi dengan Aksi Puasa Pembangunan kependekan dari APP. Pada masa Pra Paskah umat Katolik melakukan berbagi aksi atau kegiatan seperti ibadat Jalan Salib, berpantang dan berpuasa . Mereka juga melakukan kegiatan aksi sosial seperti mengunjungi panti asuhan, panti jompo, berbagi sembako kepada warga sekitar sekolah yang kurang mampu, mengadakan pengobatan gratis dan sebagainya. Masa puasa diawali dengan Hari Raya Rabu Abu dan diakhiri dengan Pekan Suci.

TK Strada Bhakti Wiyata sebagai salah satu sekolah Katolik di Keuskupan Agung Jakarta, juga turut ambil bagian dalam mengisi kegiatan masa puasa ini dengan mengajak anak-anak untuk membuat celengan Yesus Tuna Wisma di rumah masing-masing. Celengan tersebut  dibuat dari kaleng bekas atau kardus bekas. Kegiatan ini dimulai dari pada hari Rabu Abu.

Setiap hari anak-anak diajak menyisihkan uang jajan mereka dan memasukkan uang tersebut ke dalam celengan yang sudah di buat. Melalui kegiatan ini pula anak diajarkan hidup hemat dan berbagi kepada sesama yang berkekurangan. Mereka sangat antusias dan gembira dapat turut ambil bagian dalam membuat celengan Yesus Tuna Wisma.

Memasuki pekan suci, tabungan mereka dibawa ke sekolah, dihitung dan disetorkan ke seksi Sosial Keuskupan Agung Jakarta sebanyak 75% dikelola untuk membantu korban bencana alam, biaya pendidikan bagi yang tidak mampu dan aksi sosial lainnya, dan 25 % disisihkan  untuk membantu anak anak yang membutuhkan, misalnya : membayar uang sekolah bagi murid yang tunggakannya banyak dan untuk membagikan sembako bagi anak anak yang membutuhkan.

Melalui kegiatan ini pula kita berharap agar dapat  menumbuhkan dan memupuk  jiwa sosial dan rasa empati  anak-anak kepada sesama yang berkekurangan mulai dari sejak usia dini.

Sebarkan artikel ini