TK Strada Bhakti Wiyata adalah sebuah lembaga pendidikan yang siap menghantarkan putra/putri anda menuju pribadi yang cerdas , mandiri dan berkarakter. TK yang didirikan tahun 1982 ini, berada di JL Bintara Raya No.38 kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat.

TK Strada Bhakti Wiyata berada di lingkungan yang sejuk aman, nyaman dan kondusif karena situasinya didalam perkampungan yang dikelilingi pepohonan hijau dan jauh dari kebisingan sehingga sangat mendukung proses kegiatan belajar mengajar. Anak-anak mengalami kegembiraan dan bahkan merasa nyaman bermain di sekolah. Selain terhindar dari kebisingan, banyak aneka tanaman dan pepohonan hijau yang menambah asri lingkungan sekolah. Fasilitas lain yg dimiliki TK ini adalah tersedia lapangan parkir yg cukup luas sehingga anak-anak dapat berolah raga dan bermain leluasa.

Visi

TK Strada Bhakti Wiyata sebagai komunitas pendidikan yang unggul, peduli, dan berjiwa melayani.

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan yang unggul bagi kaum muda agar berkembang menjadi pribadi yang cerdas, peduli dan berkarakter.
  2. Meningkatkan kepedulian terhadap sesama, menghargai keberagaman, dan berjuang demi terpeliharanya lingkungan hidup.
  3. Meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan.

NILAI DASAR YANG DIKEMBANGKAN

  1. Pelayanan
  2. Kejujuran
  3. Kedisiplinan
  4. Kepedulian
  5. Keunggulan

PROGRAM PENGEMBANGAN

  1. Pembelajaran berpola PPR ( Paradigma Poedagodie Reflektif)
  2. Pengembangan Nilai Kehidupan
  3. Pendidikan Lingkungan Hidup
  4. Kegiatan Ekstrakurikuler
  5. Pengembangan seni Budaya
  6. Pengembangan Karakter
  7. Kesehatan Diri dan Lingkungan

MARI BERGABUNG BERSAMA KAMI

Pendaftaran disini >>>>>> bit.ly/PSBTKBW

Sebarkan artikel ini